Bukan Dahlan Iskan namanya kalau aksinya tidak menggegerkan publik. Setelah menumpang kereta rel listrik, menjadi petugas pintu tol, dan mengendarai mobil listrik, Menteri Negara BUMN itu, Jumat, 7 September 2012, ikut melakukan kampanye antikorupsi.
Kampanye ini tidak dilakukan Dahlan dengan membuka suara, melainkan melalui tulisan pada kaus yang dikenakannya. Saat melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) antara PT Jasa Marga, PT Kawasan Berikat Nusantara, serta PT Pelindo II, Dahlan tampak memamerkan kaus barunya itu.
Kaus yang menutupi kemeja putih lengan panjang yang dikenakan Dahlan Iskan itu bertuliskan ''Buanglah Koruptor pada Tempatnya''. "Ini kaus buatan sendiri," kata Dahlan seusai acara penandatanganan MoU itu di Jakarta, Jumat, 7 September 2012.
Ide atas desain kaus tersebut, diaku Dahlan, diperoleh ketika sedang di luar negeri. Dia meniru kaus untuk kampanye peduli lingkungan.
Dari situlah Dahlan mendapat ide untuk membuat kaus serupa dengan pesan yang menyinggung koruptor. Pada bagian depan kaus yang bertuliskan ''Buanglah Koruptor pada Tempatnya'' itu terdapat gambar empat tong sampah dengan ilustrasi ada orang yang dibuang ke salah satu tong sampah itu.
Sementara di bagian punggung kaus tersebut terdapat tulisan ''Perangi Korupsi!!!! Mari Bangun Gedung KPK''. Ketika ditanya, bagaimana cara membeli dan berapa harga kaus tersebut, Dahlan mengatakan, "Berminat? Nanti saya kasih."
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar